Selasa, 03 Maret 2015

Pantai Brumbun




brumbunPantai Brumbun merupakan teluk yang masih sangat alami dan begitu cantik. Pemandangan pemecah ombak yang sangat menarik dapat kita jumpai disana.
Pantai Brumbun terletak di dusun Wonokoyo Desa Ngrejo kecamatan Tanggunggunung kabupaten Tulungagung. Pantai Ini berjarak sekitar 35 km dari kota Tulungagung. Karena jalan menuju pantai Brumbun kurang memadai dan begitu berliku-liku, kendaraan yang paling cocok digunakan adalah sepeda motor.
Sesampainya disana, anda akan disuguhi pemandangan yang sangat indah. Hijaunya pepohonan menambah keindahan pantai yang terletak di selatan kota Tulungagung ini. Pemandangan pemecah ombak khas pantai Brumbun, dapat kita jumpai di tanjung yang bernama Tanjung Tadah.
Ombak di Pantai Brumbun yang tenang, memudahkan kita untuk bermain air dan pasir putih. Disana anda bisa mendapati para nelayan yang sedang mencari ikan dengan perahunya. Ikan yang masih segar, dapat dibeli langsung dari nelayan untuk dijadikan oleh-oleh dari pantai Brumbun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar