Nokia 3210
Saat ini ponsel sudah menjadi bagian tak terpisahkan dalam kehidupanan sehari-hari. Ponsel telah barang yang paling sering dibawa kemana pun kita pergi. Ponsel juga sudah menjadi gaya hidup bagi sebagian masyarakat kita. Semakin mahal ponsel yang digunakan maka semakin berkelas orang yang menggunakannya.
Anda mungkin sudah berganti ponsel beberapa kali, bahkan saking banyaknya lupa sudah berganti ponsel berapa kali. Dari sekian banyak merek dan tipe ponsel yang pernah beredar di dunia ada beberapa ponsel yang paling dicintai oleh penggunanya. Walaupun ponsel tersebut kini sudah tidak diproduksi lagi tetapi tetap ponsel ini menjadi ponsel yang paling dicintai sepanjang masa.
Berikut 7 Ponsel Paling Dicintai Sepanjang Masa :
- Nokia 3210. Ponsel ini dirilis pertama kali pada tahun 1999. Orang-orang senang dengan kemampuan ponsel ini yang digunakan untuk pengingat pertemuan, mengatur tanggal dan waktu atau pengingat jadwal kereta api dan lain sebagainya. Walaupun ponsel ini memiliki fitur sederhana yakni untuk telepon dan SMS, tetapi SMSnya sudah memiliki kamus T9 untuk memeriksa ejaan. Di ponsel ini terdapat tiga game atau permainan yang digunakan untuk pengisi waktu senggang.
- Motorola Razor V3. Ponsel ini diluncurkan pada tahun 2004, Razor V3 memiliki desain lipat dan penampilan tipis sehingga terlihat gaya dan berkelas pada saat itu. Perangkat ini menggunakan bahan konsep serat karbon. Ponsel yang memiliki keypad tipis dengan layar warna dengan resolusi 176 x 220 piksel. Ponsel ini sudah menggunakan kamera VGA yang tidak begitu kuat untuk menghasilkan gambar yang jelas tetapi kamera ini dianggap sudah keren pada saat itu.
- Sony Ericsson K800i. Sony menghadirkan salah satu ponsel yang paling keren pada tahun 2006, K800i memiliki kamera dengan sensor 3,15 MP dengan autofocus, flash, tombol shutter khusus dan penutup lensa geser kecil yang imut. Sony memperkenalkan modus foto yang bisa menangkap sembilan jepretan pada satu waktu dan bisa digunakan untuk kenang-kenangan. Ponsel ini digunakan oleh James Bond, dalam film Casino Royale yang membuatnya lebih terkenal.
- Nokia N95. Nokia adalah rajanya smartphone selama beberapa tahun sebelum munculnya perangkat iPhone, BlackBerry dan Samsung. Pada tahun 2007 Nokia memperkenalkan ponsel yang memiliki sistem operasi S60 atau symbian. Ponsel ini memiliki kamera 5 MP serta sudah dilengkapi dengan fitur-fitur seperti GPS, Wi Fi, web browser dan dukungan HSDPA radio. Nokia N95 sudah menggunakan prosesor yang kuat tetapi sayangnya loadingnya sangat lambat.
- Blackberry Bold. Ponsel yang dirilis pada tahun 2008 ini diberi nama Blackberry seri model Bold 9000. Ponsel ini mampu bersaing dengan ponsel milik Apple. Ponsel solid ini memiliki keypad QWERTY dan layar besar. Dibandingkan dengan model lain BB itu lebih ramping dan didukung semua fitur seperti smartphone saat ini yang meliputi, GPS, Wi Fi, kamera, kartu memori dan masih banyak lagi.
- HTC Desire. HTC Desire diluncurkan pada tahun 2010 sebagai sebagai ponsel android pertamanya. Penampilannya yang keren dan memiliki sensor anti mata merah pada kameranya. Ponsel HTC ini memakai prosesor 1 GHZ dan menjadikan ponsel dengan prosesor paling besar kemampuannya pada saat itu.
- iPhone 4. Ponsel ini hadir ke pasaran pada tahun 2010. Ponsel ini memiliki desain yang keren dan ramping dan pada bagian belakangnya juga terlihat berkelas. RAM yang digunakan pada ponsel ini dua kali lipat iPhone 3GS yang memungkinkan iOS berjalan dengan sempurna. Ponsel atau smartphone ini memiliki kamera dengan kekuatan 5 megapiksel pada bagian belakangnya, dan memfasilitasi penggunanya untuk mengambil momen hidupnya dengan ponselnya sendiri.
Nokia 3210
Mungkinkah salah satu dari mereka merupakan posel pertama anda? hihi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar